Jangan Asal Menuduh, Cek 5 Alasan Orang Dibolehkan Tak Berpuasa Di Bulan Ramadhan

sumber ilustrasi: suara merdeka solo

Pada bulan Ramadhan, umat muslim diwajibkan berpuasa sebulan penuh. Puasa atau Shaum adalah salah satu rukun Islam yang lima, yaitu rukun Islam yang ke-4 setelah Syahadat, Solat, Zakat. Dalam keterangan hadits Rasulullah pun mengatakan, bahwa Ramadhan adalah bulannya Ummat nabi Muhammad Saw. 

Pengertian Puasa

Puasa adalah menahan (الصوم هي الامساك). Puasa adalah menahan diri dari makan dan minum dan dari hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar hingga terbenam matahari. Keterangan itu sesuai dengan definisi puasa dalam kitab fiqh Fathul Mu'in.

Hukum Puasa Ramadhan

Oleh karena itu, hukum melaksanakan puasa Ramadhan adalah Fardlu Ain alias wajib bagi setiap muslim yang sudah baligh (dewasa) baik laki-laki maupun perempuan. Bagi Anak-anak yang belum dewasa dianjurkan untuk belajar berpuasa. 

Hukum Wajib itu juga berdasarkan pada ayat Al-Qur'an sebagai firman Allah Swt dalam surat Al-Baqarah ayat 183, berikut arti ayatnya: "Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa"(Al-Baqarah:183).

Hukum wajib berpuasa juga berarti bahwa seorang Muslim yang telah memenuhi syarat lalu tidak melaksanakan ibadah puasa maka baginya adalah dosa. Dosa karena telah meninggalkan kewajiban puasa bulan Ramadhan. 

5 Orang yang boleh tak berpuasa 

Namun demikian, beratnya ibadah puasa Ramadhan karena memang dijalani tanpa meninggalkan aktivitas harian sebagai muslim. Sungguh tidak dibenarkan jika berpuasa justru menghalangi muslim untuk beraktivitas, mencari penghidupan, mencari ma'isyah dan fadl Allah di muka bumi. 

Oleh karena beratnya itu, Allah mengatur pula ketentuan dibolehkannya batal puasa ketika Ramadhan dengan catatan 3 hal berikut. Inilah 5 Alasan orang yang dibolehkan tak berpuasa di Bulan suci Ramadhan:

1. Dalam perjalanan (Musafir)

Orang yang dalam perjalanan jauh, diperbolehkan berbuka atau batal. Nanti di lain hari di luar Bulan Ramadhan dapat diganti. Perjalanan jauh dimaksud setara dengan ketentuan dibolehkannya menjamak dan mengqasar solat, yaitu kisaran lebih dari 81 KM. Kurang dari jarak itu, puasa tidak boleh dibatalkan. 

2. Orang yang Sakit

Orang yang diperbolehkan tidak berpuasa adalah orang yang sakit. Nanti, ketika sembuh di hari lain selain di bulan Ramadhan, maka diganti puasanya atau disebut diqadha. 

Ketentuan diperbolehkannya orang sakit dan orang yang dalam perjalanan tidak berpuasa itu ada dalam Al-Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 184: "(yaitu) beberapa hari tententu. Maka siapa di antara kamu sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), (wajib mengganti) sebanyak hari (yang dia tidak berpuasa itu) pada hari-hari yang lain".

3. Orang pikun

Orang yang boleh tak berpuasa lainnya adalah orang tua renta yang sudah pikun. Pikun adalah penyakit tua, sudah tidak mengenal waktu atau lupa waktu, lupa kepada nama orang, dan sebagainya. 

4. Orang Yang sedang menyusui

Bagi perempuan yang sedang menyusui, diperbolehkan untuk tidak berpuasa jika khawatir mengganggu asi bagi anak yang disusuinya. Kemudian diganti dengan puasa sejumlah hari yang sama di bulan lain selain Bulan Ramadhan (diqadha). 

5. Orang yang sangat kepayahan (مشقة شديدة)

Dalam kitab Fathul Mu'in, Bab Shaum, Imam adzra'i berfatwa, jika orang ketika berpuasa menemukan kondisi kepayahan, masyaqatun syadidatun, maka boleh baginya berbuka. dengan catatan diqadha di waktu lain. Teks fatwanya sebagai berikut: 

وافتى الاذرعي بانه يلزم الحصادين اي ونحوهم تبيقت النية كل ليلة ثم من لحقه منهم مشقة شديدة افطر والا فلا

Artinya: 

Imam Adzra'i berfatwa, bahwa penting (wajib) bagi para petani (Al-hashodin, pemanen) dan sepadanannya untuk niat berpuasa tiap malam. Ketika kemudian menemukan rasa payah yang luar biasa di siang harinya, dibolehkan berbuka, namun jika masih dapat ditahan, maka tidak boleh batal / berbuka. 

Wallahu a'lam bishowab




Post a Comment for "Jangan Asal Menuduh, Cek 5 Alasan Orang Dibolehkan Tak Berpuasa Di Bulan Ramadhan"

Followers